Tips Sehat Dumay - Nangka adalah nama sejenis pohon sekaligus buahnya. Nama ilmiahnya Artocarpus heterophyllusdan diyakini berasal dari wilayah Ghats bagian barat, India. Di daerah tersebut masih ditemukan jenis liarnya yang tumbuh tersebar di hutan hujan sana. Kini tanaman nangka telah menyebar luas di berbagai kawasan Asia Tenggara. Biji nangka memiliki kandungan serat, karbohidrat, protein, vitamin A,B, dan C, seng, fosfor, serta kalsium yang tinggi.
Kebanyakan orang langsung membuang biji nangka sehabis menikmati buahnya. Padahal, biji nangka bisa dikonsumsi dengan merebusnya atau dimanfaatkan sebagai obat untuk menyembuhkan penyakit loh. Biji nangka juga mengandung fitronutrien seperti isoflavon, saponin, dan lignin yang merupakan antioksidan yang dapat mencegah radikal bebas penyebab kanker.
Inilah 15 khasiat atau manfaat biji nangka bagi kesehatan tubuh serta kecantikan tubuh.
1. Mencegah Anemia
Biji nangka mengandung zat besi yang dapat memproduksi sel darah merah. Dengan kita mengkonsumsi biji nangka, Anda akan terhindar dari penyakit anemia dan meningkatkan kesehatan organ jantung, mencegah penyakit kulit, melancarkan aliran darah dan melancarkan pembuluh darah.
2. Kesehatan Rambut
kandungan vitamin A yang cukup banyak di dalam buji nangka dapat menyehatkan mata dan mencegah rambut rontok. Dan juga dapat membantu melancarkan sirkulasi darah dan meningkatkan kesehatan pertumbuhan rambut.
3. Meningkatkan Gairah Seks
Biji nangka di dalamnya banyak mengandung nutrisi dan protein yang membantu tubuh agar tetap sehat, melembutkan kulit. Ketika Anda akan berhubungan intim akan terasa bergairah.
4. Mencegah Konstipasi
Konstipasi adalah kondisi dimana kita sulit untuk buang air besar karena kurang serat pada makanan yang kita makan. Biji nangka memiliki banyak serat yang dapat mencegah konstipasi dan juga dapat mengeluarkan racun dari dalam tubuh.
5. Mengatasi Penyakit Kulit dan Stres
Kandungan protein dan mikronutrien dalam biji nangka dianggap baik untuk digunakan sebagai bahan terapi kulit dan bermanfaat menjaga kulit tetap lembab dan juga mampu mengatasi stress.
6. Melawan Keriput
Dengan mengkonsumsi biji nangka dapat melawan penuaan wajah karena kandungan antioksidan yang tinggi di dalamnya.
7. Menghambat Kanker
Biji nangka ternyata dapat menghambat penyakit kanker kolon sebagai prebiotik karena biji nangka mengandung oligosakarida dan polisakarida yang tidak dapat dicerna oleh enzim pencernaan. Biji nangka mampu menstimulir pertumbuhan bakteri Lactobacillus menurut hasil riset yang telah dilakukan Umi Kartika Safitri diDepartemen Ilmu dan Teknologi Pangan, pada Fakultas Teknologi Pertanian IPB.
8. Sumber Protein
Biji nangka yang tinggi protein dapat mengkonsumsi untuk ditambahkan dalam masakan sebagai menu masakan yang berbeda. Hal ini dapat menggantikan kacang dalam asupan harian yang bervariasi.
9. Menyehatkan Mata
Kandungan vitamin A yang ada di dalam biji nangka bisa digunakan sebagai penyehat mata. Manfaat biji nangka yang dikonsumsi secara teratur bisa menyebabkan mata menjadi sehat, sebab biji nangka kaya akan vitamin A.
10. Pengganti Sel-Sel yang Rusak
Kandungan protein yang ada di dalam biji nangka bisa digunakan sebagai pengganti sel-sel yang rusak. Saat terjadi cidera,akan ada sel yang rusak di dalam tubuh. Dengan mengkonsumsi biji nangka bisa digunakan sebagai pengganti sel yang rusak di dalam tubuh.
11. Mengeluarkan Racun Tubuh
Racun tubuh banyak disimpan dan berada di dalam usus. Racun itu akan berbahaya jika tidak segera dikeluarkan. Racun yang tidak dikeluarkan bisa membuat tubuh terserang berbagai macam penyakit. Salah satu penyakit yang bisa disebabkan oleh racun di dalam tubuh adalah kanker usus besar.
Kanker usus besar bisa menyerang seseorang yang memiliki banyak toksin di dalam tubuhnya. Toksin yang tidak dikeluarkan itu bisa mengendap di dalam usus terutama usus besar dan menyebabkan kanker.
12. Mengatasi Penyakit Kulit
Manfaat biji nangka bisa mengatasi penyakit kulit, karena kandungan biji nangka kaya akan protein dan mikronutrien bisa digunakan sebagai terapi kulit. Terapi yang menggunakan biji nangka bisa membuat kulit menjadi lembab dan terawat. Sehingga jika kulit menjadi sehat dan terawat bisa membuat kulit menjadi terhindar dari berbagai macam penyakit.
13. Menguatkan Tulang
Kandungan fosfor yang ada di dalam biji nangka bisa berguna untuk menguatkan tulang. Tidak hanya itu saja manfaat kalsium yang tinggi juga bermanfaat dalam menguatkan tulang sehingga tubuh akan terhindar dari berbagai macam penyakit tulang misalnya saja osteoporosis dan juga kerusakan tulang.
14. Menguatkan Gigi
Kandungan kalsium dan juga fosfor yang ada di dalam biji nangka bisa digunakan sebagai penguat gigi. Sehingga anak-anak yang mengkonsumsi biji nangka bisa membuat tulang dan giginya menjadi kuat dan terhindar dari pengeroposan.
15. Meningkatkan Sistem Imun
Kandungan manfaat vitamin C yang ada di dalam biji nangka bisa digunakan sebagai peningkat sistem imun tubuh. Jika sistem imun meningkat maka tubuh akan terhindar dari berbagai macam penyakit. Sistem imun yang meningkat akan membentuk zat antibodi yang bisa melindungi tubuh dari berbagai macam penyakit.
(Tips Sehat Dumay)

0 comments:
Post a Comment